Ade Ginanjar Tekankan Pentingnya Keberadaan Empat Pilar Negara

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H. Ade Ginanjar sosialisasikan empat pilar kebangsaan kepada masyarakat Desa Leuwigoong, Kec. Leuwigoong Kab. Garut, Senin (30/11/2020).

Dalam kegiatan sosialisasi yang mengambil tema, “Citra Bhakti/Parlemen dalam Sketsa Kebangsaan, Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan” ini, Ade Ginanjar menjelaskan pentingnya pemahaman terhadap nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.

[xyz-ips snippet=”bacajuga”]

Ade mangatakan penguatan dan sosialisasi empat pilar kebangsaan ini sangat penting guna memupuk dan membangun masyarakat yang memiliki wawasan kebangsaan dan cinta tanah air, serta untuk memperkuat benteng pertahanan negara.

“Jika tak gencar disosialisasikan, tak menutup kemungkinan keberadaan empat pilar ini akan dengan mudah dilupakan,” ujar Ade Ginanjar.

Ade menekankan betapa pentingnya keberadaan empat pilar negara ini sehigga harus benar-benar diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. (San)

Tinggalkan Balasan