BANDUNG, LINTAS JABAR – Artis legend papan atas Inka Christie yang sempat hits dengan lagunya ‘Gambaran Cinta’ beserta BLACKJADE Band akan menghibur warga RW 01 Situ Aksan Kelurahan Babakan Kecamatan Babakan Ciparay Kota Bandung pada puncak acara EDISI BARU FEST 2024 pada 25 Agustus mendatang.
Acara EDISI BARU FEST 2024 sendiri dalam rangka memperingati HUT ke 79 RI, bahkan ada beberapa suguhan menarik lainnya pada acara tersebut diantaranya stand bazzar dan akan diisi pula dengan berbagai macam jajanan yang tentunya akan memanjakan lidah para pengunjung.
Rencananya acara yang akan dipandu MC Devri Andriana ini, berlangsung mulai tanggal 17 Agustus dan dipusatkan di Jalan Pagarsih Barat (Situ Aksan). Guna lebih memeriahkan, beberapa acara dan lomba telah disiapkan antara lain ada lomba karaoke, fashion show, karnaval, serta perlombaan lainnya, begitu pula ada atraksi barongsay, dan finalis lomba karaoke di penghujung acara nanti.
Dengan dukungan penuh dari Ketua RW 01 Rachmat Suhendar, kegiatan yang diinisiasi pemuda-pemudi RW 01 inipun semakin mantap manakala langsung dimotori management artis senior Budi Eko Purwanto.
Diungkapkan Ketua Pemuda RW 01, Rendy, kegiatan yang menghadirkan penyanyi Inka Christie ini merupakan kegiatan kedua kalinya yang berlangsung di wilayah RW 01.
Menurutnya, kegiatan serupa terjadi pada 2018 silam, dimana kehadiran Inka Christie sukses menghipnotis warga sekitar Situ Aksan dengan suara emasnya.
“Semoga kegiatan kali ini, juga bisa sukses seperti yang kami lakukan di tahun 2018 lalu. Mudah-mudahan, kedepannya juga kita akan menghibur masyarakat disini dengan pegelaran-pagelaran yang sama, diisi artis-artis yang berbeda dan berskala nasional tentunya,” harap Rendy.
Diketahui, warga RW 01 baru saja usai melaksanakan pemilihan Ketua RW. Dan nama Budi Eko Purwanto sendiri merupakan sosok Ketua RW terpilih menggantikan Rachmat Suhendar sebagai Ketua RW 01 sebelumnya.
Kendati telah digagas dan direncanakan jauh-jauh hari, namun acara EDISI BARU FEST 2024 bagi warga RW 01 bukan hanya sekedar ajang hiburan semata melainkan bisa dikatakan kegiatan ini bagian dari euforia pasca terpilihnya Ketua RW yang baru.
Menanggapi rencana EDISI BARU FEST 2024, Eko Budi sebagai Ketua RW terpilih mengungkapkan rasa bangganya dengan keberhasilan yang dinahkodai Ketua RW sebelumnya (Rachmat Suhendar. Red).
Pasalnya, lanjut Budi Eko, Rachmat Suhendar merupakan sosok inovatif yang telah menghantarkan dan dipandang telah berhasil membentuk soliditas pemuda-pemudi di wilayahnya.
“Terbukti pemuda-pemudi yang tergabung dalam team EDISI BARU FEST 2024 dengan Ketua Pelaksana saudara Yana bisa menggerakkan kaum muda dengan penuh keyakinan dan semangat tinggi agar dapat terselenggara acara dengan baik. Sudah barang tentu, secara otomatis saya pun harus melanjutkannya dengan harapan dapat lebih meningkatkan lagi acara-acara serupa di masa mendatang,” pungkas Budi Eko melalui sambungan selulernya, Kamis (8/8/2024). (San)