[lintasjabar tkp] Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat, S.H, M.H menghadiri acara Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangka HUT ke – 75 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2020 yang bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Cikutra, Senin (17/08/2020).
Acara yang dihadiri Gubernur Provinsi Jawa Barat Ridwan Kamil dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkominda) Jawa Barat dengan inspektur Upacara Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi.
[xyz-ips snippet=”bacajuga”]
Apel Kehormatan dan Renungan Suci ini untuk mengenang jasa Para Pahlawan Kesuma Bangsa yang telah gugur dengan mengorbankan jiwa dan raga dalam membela Kemerdekaan Republik Indonesia dari Kolonialisisme penjajah serta menjaga Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Kegiatan Apel Kehormatan Renungan Suci ini dilaksanakan tepat pada pukul 00.00 WIB diikuti Prajurit TNI, Polri, PNS, Pemprov. Jawa Barat dan perwakilan dari berbagai Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Kepemudaan serta Pelajar.
Mengingat pelaksanaan Apel Kehormatan dan Renungan Suci tahun ini berada dimasa pandemi Covid-19 maka pelaksanaannya disesuaikan dengan protokol kesehatan dan pesertanya tidak sebanyak seperti tahun lalu. (Red)