Dansektor 21, Beri Kuliah Umum Lingkungan Hidup di Telkom University

[lintasjabar tkp=] Komandan Satuan Tugas Citarum Harum Sektor (Dansektor) 21, Kol. Inf. Yusep Sudrajat, S.I.P., memberikan mata kuliah umum Prodi S1 Teknik Telekomunikasi Fakultas Teknik Elektro di Telkom University, Jalan Telekomunikasi No. 1 Buah Batu Bandung, Rabu (26/2/2020).

Dansektor 21 Kolonel Inf Yusep dalam kuliah umum tersebut, memberikan mata kuliah tentang lingkungan hidup dan penanganan ekosistem Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum dan pentingnya lingkungan hidup.

Terkait penanganan DAS Citarum, diatur dalam Perpres Nomor: 15 Tahun 2018 tentang Percepatan Pengendalian Pencemaran Dan Kerusakan Daerah Aliran Sungai Citarum. Perpres tersebut merupakan perpres tercepat dalam proses terbitnya.

[xyz-ips snippet=”bacajuga”]

Dengan adanya Perpres Nomor 15 Tahun 2018 tersebut, Dansektor yang dikenal paling moncer ini berharap mahasiswa mulai peka dan peduli terhadap lingkungan.

“Saya pikir ini perlu kita teruskan keperguruan tinggi lainnya, mungkin juga pelajar SMA dan mungkin juga Unpad kita akan masuk kesana untuk memberikan mata kuliah seperti ini karena pihak Unpad juga sudah menghubungi saya,” ucap Dansektor dalam kuliahnya.

Menurut Yusep, hal ini penting karena memang generasi muda ini yang nantinya akan menjadi generasi penerus dan yang akan memimpin Negara.

“Kalau lingkungan sudah bagus dan bersih, kita berharap anak-anak muda dan masa depan negara ini juga akan lebih bagus lagi, karena sudah terkurangi dari masalah penyakit dan terhindar dari limbah sampah,” ujar Yusep.

Memang lanjut Yusep Sudrajat, ini perlu kerja keras dari semua pihak. Untuk itu dirinya berharap Telkom University bisa menjadi pioner untuk lingkungan, baik dari penanaman maupun pengolahan limbah sampah.

“Mudah-mudahan mahasiswa Telkom University yang hadir lebih kurang 400 orang ini, bisa menjadi kader dilingkungan Kampus,” ujar Dansektor 21 Kolonel Inf Yusep Sudrajat berharap. (San)

Tinggalkan Balasan