BANDUNG LJ – Pembangunan jalan tol Soreang-Pasirkoja (Soroja) diharapkan mampu menjadi solusi kemacetan yang selama ini terjadi di kawasan tersebut. Maka dari itu, pembangunan jalan tol yang menurut rencana sebentar lagi akan dimulai ini harus dilakukan secara baik dan terintegrasi.
Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat, Yod Mintaraga, mengatakan, pembangunan jalan tol Soroja harus dilakukan secara profesional dan berkualitas. Keberadaan jalan tol tersebut jangan malah memperparah kemacetan.
“Biasanya, tol ini jadi persoalan baru, kemacetan ditol tidak bisa dihindarkan. Karena akan terjadi kemacetan ketika keluar-masuk tol,” kata Yod di Gedung DPRD Jabar, Bandung, Senin (7/9).
Sehingga, Yod berharap pembangunan jalan tol ini harus disinergikan dengan pembangunan jalan di sekitarnya. Terlebih, di kawasan Soreang kini banyak terdapat pemukiman warga sehingga jalan tol tersebut diprediksi memiliki beban kendaraan yang tinggi. (Ydi)