BANDUNG (Lintasjabar.com),- Promotor balap Junjunan Motor Sport mendapat kepercayaan untuk menggelar kejuaraan karting Rotax Max Challenge 2011.
Kejuaraan gokart yang akan mengantarkan juaranya ke World Final Rotax Max Challenge 2011 di Al Ain Uni Emirates Arab, November 2011 mendatang, akan digelar dalam tiga seri balapan.
“Indonesian Rotax Max Challenge 2011 akan dilangsungkan di tiga seri yakni di Sirkuit Sentul Bogor Jabar pada 21-22 Mei mendatang, dilanjutkan di Sirkuit Kenjeran Jatim pada 2-3 Juli, dan ditutup di sirkuit Subang atau Sentul Bogor Jabar pada September mendatang,” ujar Promotor Junjunan Motor Sport, Oke D. Junjunan, di Bandung, Kamis (5/5).
Oke menambahkan pemilihan Jawa Timur sebagai lokasi pelaksanaan balap Rotax Max Challenge 2011 seri II karena di wilayah timur pulau Jawa ini terdapat komunitas karting. Hal tersebut selaras dengan tujuan pelaksanaan kejuaraan dengan mengakomodir dan merangkul semua komunitas karting di Indonesia.
Sementara belum pastinya sirkuit permanent Subang digunakan karena pihaknya masih menunggu perbaikan-perbaikan lintasan di sirkuit tersebut. Perbaikan yang perlu dibenahi diantaranya perbaikan aspal jalan yang sudah tidak rata serta perbaikan curve jalan yang sudah banyak yang hancur.
Hingga saat ini, jumlap pembalap yang memastikan diri mengikuti seri I Indonesian Rotax Max Challenge 2011 di Sirkuit Sentul Bogor Jabar, 21-22 Mei mendatang, sebanyak 80 starter. Jumlah pembalap tersebut kemungkinan besar tidak akan mengalami perubahan hingga seri terakhir dilangsungkan. Bahkan sebagian besar pembalap karting asal Jawa Barat dan Indonesia dipastikan mengikuti kejuaraan.
“Beberapa pembalap andalan Jabar pun dipastikan tampil. Diantaranya, Jefri Ibrahim, Yova Chavez, Denny Massie, Amir Mahfud serta pembalap karting dari tim Humpuss,” tambahnya.
Para pembalap karting tersebut akan berlaga di beberapa kelas lomba. Yakni Micro Max, Rotax Max Junior, Rotax Max Senior dan Rotak Max Master. Selain itu akan diperlombakan juga kelas tambahan yakni nomor Rotax Max Kadet, Nasional Gear Box, dan Mahasiswa Gear Box.
“Juara pertama di kelas Rotax Max Junior dan Rotax Max Senior mendapatkan kesempatan untuk mewakili Indonesia di ajang World Final Rotax Max Challenge 2011 di Al Ain Uni Emirates Arab, November 2011 mendatang dan bersaing dengan pembalap karting dari sekitar 70 negara,” pungkas Oke yang juga menjabat sebagai Ketua Pengprov Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jawa Barat. (gemp)