BANDUNG LJ – Penyebab bocornya pipa milik PDAM Tirtaweing di Jalan Wastukancana dan R.E. Martadinata, beberapa waktu lalu disebabkan pipa tersebut tergerus gigi backhoe yang sedang menggali untuk drainase.
Akibat peristiwa tersebut pasokan air bersih untuk wilayah Wastukancana dan sekitarnya, sempat terganggu selama beberapa jam.
Dikatakan Direktur Utama PDAM Tirtaweing Pian Sopian ada tiga titik pipa yang bocor akibat tergerus gigi backhoe. Namun dua titik lainnya, yang berada di Jln. L.L.R.E Martadinata, hanya berlubang kecil. Pipa yang berlubang itu memiliki diameter sekitar 20 centimeter.
Untuk perbaikan, menurut Pian, dibutuhkan waktu tidak lebih dari dua jam. Pihaknya sudah mempersiapkan stok pipa untuk mengantisipasi kebocoran yang terjadi.
Seperti diketahui, ribuan meter kubik air bersih yang berasal dari jaringan utama pipa milik PDAM Tirtawening Kota Bandung, terbuang percuma dan menggenangi Jalan Wastukancana, menyusul pecahnya pipa tersebut, pada beberapa waktu lau.
Terbelahnya pipa dengan diameter cukup besar tersebut, diduga akibat terkena proyek galian drainase yang sedang dilakukan di kawasan tersebut. Sehingga sebagian kawasan Jalan Wastukancana terlihat bagaikan “sungai” di musim kemarau. (San/Herdi)